Tuesday, March 03, 2009

Surabi Imut Isi Oncom

Camilan tradisional ala Bandung yang makin ngetop dengan berbagai jenis toppingnya itu emang gak ada matinya. Di Bandung sepanjang Jl. Setiabudi, orang-orang rela antri untuk membeli jajanan khas sunda ini, yang udah dimodifikasi toppingnya. Dan ini salah satunya yang saya buat yang paling simpel, isi oncom.

Inilah resep surabi original waktu saya kecil.
Inget dulu Emaknya Endi, tetangga dulu, yang suka bikin surabi di Bagusrangin, setiap lari pagi, pulangnya nongkrong beli surabi. Masih terasa jelas kelezatan surabi oncom ini. Dan ini resepnya yang saya inget dari rasanya saat saya menyantap surabi oncom miliknyaa... Rasakan sensasi pedas dan wangi kencurnya juga wangi oncomnya... hhmm kayaknya surabi isi keju, sosis, coklat atau isi laennya terkalahkan. Selain isi oncom, yang sensasional tuh surabinya dituangkan cairan gula merah kental di atasnya.


Bahan Surabi :
  • 250 gram tepung beras
  • 60 gram tepung terigu
  • 600 ml santan sedang (tidak kental atau encer)
  • 100 gr kelapa parut (bukan ampas kelapa)
  • Garam secukupnya
Bahan Taburan :
  • 100 gram atau 1 blok kecil oncom tumbuk kasar
  • 2 buah cabai merah (bisa tambah cabe rawit kalo suka pedas)
  • 3 siung bawang putih
  • 1 ruas kencur
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • ½ sdt gula pasir
  • Garam dan penyedap secukupnya

Cara Mengolahnya :

Bahan Taburannya :
  • Ulek oncom bersama bawang putih, kencur dan cabe, lalu tumis hingga harum kemudian tambahkan garam, gula dan penyedapnya. Aduk merata lalu sisihkan.
Surabinya :
  • Campurkan tepung beras bersama santan, setelah merata diamkan selama 30 menit, lalu tambahkan sisa bahan lainnya.
  • Panaskan cetakan serabi/wajan kecil, tuang adonan sebanyak 1 sendok makan, lalu taburkan sambal oncom di atasnya, masak hingga kering (adonan masak) begitu seterusnya sampai adonan habis.
  • Sajikan saat minum teh/kopi...